Jelang Rekapitulasi Pilgub Babel, Rina Tarol Berharap KPU dan Bawaslu Tetap Tegak Lurus
PANGKALPINANG – Rekapitulasi suara tingkat provinsi pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Babel 2024, akan digelar pada Jumat (6/12) malam. Menjelang rekapitulasi suara oleh KPU Babel tersebut, muncul berbagai informasi dan narasi Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2024.
Hal itu menjadi perhatian anggota DPRD Babel Rina Tarol, yang mengaku prihatin atas kemunculan narasi tak bertanggung jawab tersebut.
“Tentunya kita semua ingin jalannya Pilkada di Babel, baik sebelum dan sesudah hari pencoblosan tetap aman dan lancar. Kemudian muncul narasi yang memicu isu soal PSU dan sebagainya, saya rasa kurang tepat,” kata Rina Tarol, Jumat (6/12).
Apalagi menurut anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Babel ini, rekapitulasi suara tingkat provinsi belum selesai.
Meski sebenarnya, dari hasil rekapitulasi suara tingkat kabupaten dan kota, kata Rina Tarol, sudah dapat diketahui hasilnya.
“Namun alangkah bijaknya kita bersabar, jangan nodai Pilkada Babel yang berjalan baik dan lancar ini,” ungkap Rina Tarol.
Rina juga meminta penyelenggara dan pengawas Pemilu di Bangka Belitung, menjaga semangat kondusifitas di Bumi Serumpun Sebalai ini.
Dia menyayangkan, jika sampai terdengar ada penyelenggara dan pengawas Pemilu terjebak dalam kepentingan pihak tertentu.
“Karena suksesnya Pemilu di Babel ini karena integritas dan netralitas penyelenggara dan pengawas Pemilu, dalam hal ini KPU dan Bawaslu mulai tingkat TPS hingga provinsi,” jelasnya.
Terkait keinginan suksesnya Pilkada di Babel, Rina Tarol percaya komisioner KPU dan Bawaslu tegak lurus pada aturan.
Dia berharap, kepercayaan masyarakat terhadap dua lembaga tersebut terus meningkat sehingga keyakinan Pemilu berkualitas akan terjawab. “Pada saat tarung kita harus siap menang dan siap kalah. Jangan kalau kalah mulai tarik sana tarik sini,” tegasnya.
Sekadar diketahui, dalam penghitungan tingkat kabupaten/kota di Babel, pasangan Hidayat Arsani dan Hellyana menang di 4 daerah dari Erzaldi Rosman dan Yuri Fadlullah di Pilgub Babel 2024.
Hidayat-Hellyana dengan slogan Berdaya meraih 50,7 persen dan Erzaldi-Yuri 49,3 persen berdasarkan quick count Uniper Babel.
Pasangan Berdaya diusung PDIP, Golkar, PKS, dan PPP. Sedangkan Erzaldi-Yuri dengan slogan Beramal diusung Gerindra, Demokrat, PBB, Nasdem dan PKB.